Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

UPSK Pemkab Muara Bersama Pihak Sentral Abioso Cimahi Bandung Santuni Warga Desa Sukarami

RAMBANG |KABARPATROLI - Unit Pelayanan Sosial Keliling (UPSK) Pemkab Muara Enim, melalui Dinas Sosial Kabupaten Muara Enim, mengunjungi dan memberikan bantuan langsung terhadap salah satu warga desa. Sukarami Kecamatan Rambang Kabupaten Muara Enim, (06/08/22).

Beberapa Kegiatan Sosial diantaranya Bantuan dari Pemerintah Kabupaten Muara Enim, melalui Dinas Sosial terhadap Penyandang Distabilitas salah satunya warga desa. Suakarami Kecamatan Rambang Kabupaten Muara Enim, bantuan tersebut telah langsung diterima bapak Rustam Gani orang tuanya saudara kita Eggix Juliansyah (30/06/22).

Adapun tambahan Beberapa Usulan dari Pihak Dinsos Kabupaten Muara Enim, sabtu ( 06/08/22 ) serta pihak Kepala Sentral Abioso Cimahi Bandung di wakili oleh Ibu. Ima, langsung menyerahkan bantuan berupa Sembako kepada saudara Eggix Juliansyah.
Pihak Kepala Sentral Abioso Cimahi Bandung Juga Menyampaikan Kepada Saudara Eggix Juliansyah, Akan Membantu Orang tuanya Modal Usaha Untuk Menunjang Perekonomian Keluarga (Modal Usaha Berdagang alias Jualan), semoga bantuan tersebut dapat bermanfaat," terang ibu Ima.

Pemeritah Desa (Pemdes) Sukarami melalui Kepala Desa (Kades) Bapak. SUMADI,"Mengucapkan terima kasih kepada Pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim, serta pihak Dinas Sosial Muara Enim serta  pihak Sentral Abioso Cimahi Bandung, atas bentuk perhatian serta kepedulianya sudah memberikan sufort serta bantuan langsung kepada keluarga kita yakni sadara. Eggix Juliansyah," ucapnya


Laporan: K@to