Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Door to Door Demokrat Prabumulih, Program "Jum'at Berbagi" Banyak Mendapat Sufort

Gerakan Door to Door Demokrat Prabumulih, Program "Jum'at Berbagi" Banyak Mendapat Sufort Masyarakat.

Rasulullah SAW bersabda: “Tidaklah beriman kepadaku orang yang kenyang semalaman sedangkan tetangganya kelaparan di sampingnya, padahal ia mengetahuinya." (HR At-Thabrani).

PRABUMULIH| Kabar Patroli  – Program Jumat Berbagi terus menjadi program unggulan Demokrat Prabumulih, menyambangi masyarakat secara door to door. Tidak hanya bertatap muka saja, tetapi juga menyalurkan bantuan berupa karung beras gratis bagi masyarakat disambangi.

Seperti Jumat lalu, 11 November 2022, kader Demokrat Irma Sartika bersama pengurus Demokrat Prabumulih dan AMP beserta BMI dan juga Srikandi Demokrat menyambangi Desa Muara Sungai, Kecamatan Cambai.

Dalam rangka berbagi kepedulian dan perhatian terhadap sesama bagi masyarakat kurang mampu di Desa Muara Sungai tersebut, pada kesempatan itu disalurkan sejumlah karung beras gratis alias secara cuma-cuma.

“Kemanusiaan bukan hanya slogan, melainkan sikap perlu kita utamakan dalam kehidupan berbangsa. Itulah menjadi ciri khas Demokrat, selalu hadir ditengah masyarakat memberikan solusi,” ujar Ketua DPC Partai Demokrat Prabumulih, Deni Victoria SH MSi, akhir pekan ini.

Sambung suami Leni Kartika SH MSi ini, kebaikan Partai Demokrat jelas akan dihati nurani masyarakat karena selalu hadir di setiap kesulitannya dan berupaya hadir dan memberikan uluran tangan.

“Demokrat Prabumulih akan terus berbuat dan menebar kebaikan, khusus di Prabumulih. Selain itu, berupaya mewujudkan Partai Demokrat Prabumulih sebagai Partai Pemenang Pemilu 2024. Agar bisa berjuang dan memenuhi harapan masyarakat,” tukas Politisi Demokrat ini.

Sambung ayah dua anak ini, guna mewujudkan hal itu jelas Demokrat akan terus berupaya keras dan menjaga kekompakan dan tetap solid satu sama lainnya.

“Dalam kompetisi, siapa berbakat serta bekerja keras memiliki peluang besar menang. Jangan menyerah dan kejarlah tujuanmu,” pungkasnya. (*)