Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Satlantas Polres Metro Depok Bersama Dishub Kota Depok Menggelar Program Road Safety Partnership Action (RSPA) 2020

DEPOK, KABARPATROLI.ID – Dalam upaya meningkatkan disiplin kepada masyarakat guna mematuhi protokol kesehatan dalam mengendalikan wabah Covid-19, Satlantas Polres Metro Depok dan Dinas Perhubungan Kota Depok menggelar program Road Safety Partnership Action (RSPA) 2020. Gerakan kemitraan keselamatan di jalan raya adapun kegiatan itu telah berlangsung mulai Kamis, 13/8/20.

Salah satu kegiatan program ini adalah pembagian masker kesehatan untuk para pengendara sepeda motor di jalan-jalan utama Kota Depok. “Ada sekitar lebih kurang seratus masker kita bagikan kesejumlah titik yaitu Stasiun Depok Baru atau Terminal Depok, dan di simpang Jalan Arif Rahman Hakim – Margonda Raya,” kata Kapolrestro Depok Kombes Pol Azis Andriansyah, Kamis, 13/8/20.


Kasatlantas Polres Depok dengan Dishub Depok membagikan ratusan masker lainnya untuk pengemudi kendaraan umum dan pengendara sepeda motor di sekitar terminal dan stasiun hingga totalnya mencapai 400 masker. “Sekaligus untuk mensosialisasikan protokol kesehatan, pengaturan arus dan jalur khusus untuk angkutan umum dan sepeda motor,” kata Kasatlantas Polres Depok Komisaris Polisi Erwin Aras Genda.

Menurut Kompol Erwin, hasil evaluasi sejauh ini menunjukkan warga masyarakat dan pemangku kepentingan di bidang transportasi umum dan lalu lintas di jalan raya kota Depok sudah memahami pengaturan lajur khusus sepeda motor dan angkot.

"Tinggal kita sama-sama mematuhinya agar ketertiban di jalan raya sesuai dengan program RSPA dan pengendalian pandemi Covid-19 memberikan manfaat yang sebesar-besarnya untuk Kota Depok secara keseluruhan,” tandasnya.

Selain Kasatlantas Polres Depok, hadir dalam acara RSPA itu antara lain Kadishub Kota Depok Dadang Wihana, Kanit Keamanan dan Keselamatan Satlantas Polres Depok, serta para personel anggota kedua instansi. Semoga Kota Depok lebih tertib dan sanggup mengendalikan waba covid - 19 di wilayah Kota Depok.

Laporan: Ardian Kota Depok