Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tahun 2020, Densus Tangkap 32 Teroris Terkait Kelompok MIT Poso

Tahun 2020, Densus Tangkap 32 Teroris Terkait Kelompok MIT Poso

PALU, KABARPATROLI.ID - Berdasarkan keterangan dari Analis Utama Intelijen Densus 88, Brigjen Pol Ibnu Suhendra (3/12/2020), sepanjang tahun 2020, Densus 88 berhasil menangkap 32 tersangka teroris simpatisan kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso.


32 tersangka ditangkap di beberapa daerah berbeda di luar Provinsi Sulawesi Tengah. 


“Ada di Jakarta, Sumatera dan beberapa tempat lainnya,” kata Ibnu.



Dalam hal ini, dirinya menjelaskan penangkapan ini terkait keterlibatan bantuan pendaan kepada kelompok MIT dan beberapa yang akan masuk ke Poso namun berhasil digagalkan.


“Mereka yang ditangkap terkait MIT mensupport dana maupun orang-orang yang akan masuk ke Poso namun berhasil kita gagalkan,” ujarnya.


Lenih lanjut, Ibnu menghimbau kepada masyarakat agar waspada dan teliti untuk memberikan donasi yang dikemas seakan untuk kebaikan, namun merupakan pendanaan untuk mendukung gerakan kelompok MIT.


“Kita ada lakukan pembukuan lembaga yang dananya itu untuk mendanai jaringan teroris,” katanya.


Laporan: Ep